Kali ini saya akan bahas tentang top up ML (mobile legends).

Walaupun sebenarnya sudah banyak blogger yang membahasnya, tapi tidak ada salahnya bukan?

Kenapa saya ingin bahas?

Pertama, karena saya sedang kecanduan main games moba ML ini.

Karena kecanduan, saya akhirnya habis cukup banyak uang untuk top up.

top up mobile legends

Masalah-nya, ternyata banyak situs top up yang abal-abal.

Tidak perlu saya sebut ya.

Saya ceritakan sedikit saja ya:

Ada sebuah situs top-up ML yang saya pakai karena melihat salah satu youtuber mempromosikan-nya.

Masalahnya, ketika saya membeli dan saldo DANA saya sudah terpotong, diamond-nya tidak kunjung masuk.

Saya cukup stres dan bingung, karena nominal yang saya beli cukup besar.

Akhirnya saya harus bolak-balik chat admin-nya sampai diamond masuk.

Memang akhirnya diamond bisa masuk, tapi prosesnya sangat panjang. Saya mesti menunggu 1x24 jam, sampai akhirnya harus menunggu lagi. Alasan-nya, sistem sedang gangguan.

Alasan basi.

Sejak itu, saya kapok top up diamond ML di sembarang situs.

Maunya beli diamond di situs yang benar-benar top markotop saja.

Saya coba riset dan menemukan 10 situs ini.

1. Saldo.games

saldo games

Situs saldo.games ini sebenarnya masih cukup baru.

Tapi menariknya dari situs ini adalah, pelayanan-nya yang sangat cepat.

Penilaian itu saya berani katakan karena saya sudah coba top-up beberapa kali.

Ada 1 kali pembelian yang bermasalah, dan ternyata mereka selesaikan dalam hitungan menit.

Menakjubkan, dul?

Keunggulan:

  • Harga Kompetitif: Saldo.games dikenal dengan harga yang lebih murah dibandingkan banyak platform lain.
  • Proses Cepat: Top up di sini berlangsung cepat, biasanya hanya dalam hitungan menit.
  • Customer Service 24/7: Mereka menawarkan dukungan pelanggan yang siap membantu kapan saja.
  • Metode Pembayaran Lengkap: Mulai dari transfer bank, e-wallet, hingga pembayaran di minimarket tersedia di sini.

Kalau mau beli / top up diamond mobile legends yang murah, klik situs indovocer.com ya.

2. Codashop

codashop

Kalau situs yang satu ini tidak heran lagi.

Sudah banyak sekali yang langganan.

Hanya saja, ada satu kekurangan dari situs codashop.

Yaitu, harganya yang tidak kompetitif.

Keunggulan:

  • Tidak Perlu Registrasi: Kita bisa langsung top up tanpa perlu membuat akun.
  • Metode Pembayaran Beragam: Codashop mendukung berbagai metode pembayaran yang memudahkan pengguna.
  • Proses Real-Time: Diamond langsung masuk ke akun setelah pembayaran berhasil.
  • Mendukung pembelian via Pulsa: Kita bisa beli pakai pulsa telkomsel, indosat, XL, dll.

Satu hal yang kadang saya tidak suka dari codashop ini, adalah harga yang tertera di situs mereka bukanlah harga sebenarnya.

Ketika mau check-out pembayaran, akan terkena biaya tambahan yang tidak sedikit, dul!

3. Unipin

unipin ml

Kalau nama Unipin sudah tidak asing lagi.

Masalahnya, terkadang situs-nya sangat lemot.

Mungkin karena banyak orang yang top-up di situs mereka.

Selain itu, harga di unipin pada beberapa item lebih mahal daripada situs lain-nya.

Dan satu lagi, games yang mereka dukung tidak terlalu banyak.

Keunggulan:

  • Promo dan Diskon: Unipin sering menawarkan diskon dan promo menarik bagi pengguna setianya.
  • Layanan Multi-Game: Selain ML, Unipin juga mendukung top up untuk berbagai game lainnya.
  • Aplikasi Mobile: Unipin memiliki aplikasi yang memudahkan top up dari smartphone.

4. DuniaGames

duniagames

Situs ini antara situs berita games, juga menyediakan layanan top-up mobile legends.

Pada saat awal membuka situs ini dan ingin membeli diamond, saya malah bingung.

Soalnya, ada banyak berita pada laman depan-nya.

Jadi, kalau tidak pengalaman, bisa tersesat.

Keunggulan:

  • Simpel dan Cepat: Proses top up di DuniaGames sangat simpel dan cepat.
  • Banyak Pilihan Pembayaran: DuniaGames mendukung pembayaran melalui pulsa, transfer bank, dan e-wallet.
  • Promo Operator: Terkadang ada promo khusus bagi pengguna operator tertentu.

5. Tokopedia

tokopedia ml

Tokopedia adalah situs marketplace terkemuka.

Gabungnya toped dengan gojek, juga memudahkan kita membeli diamond MLBB.

Masalahnya, pilihan diamond yang tersedia sangat terbatas.

Harga-nya juga tidak kompetitif.

Dan, tidak seperti codashop, proses masuk-nya diamond membutuhkan waktu.

Keunggulan:

  • Platform Terpercaya: Sebagai salah satu e-commerce terbesar di Indonesia, Tokopedia sangat terpercaya.
  • Banyak Metode Pembayaran: Kamu bisa menggunakan OVO, transfer bank, atau metode pembayaran lainnya.
  • Promo Khusus: Tokopedia sering menawarkan promo cashback dan diskon untuk top up game.

6. Shopee

shopee

Saya tidak ada komentar apapun soal shopee.

Sebenarnya, saya tidak pernah coba top up dari aplikasi ini.

Sebab, saya bingung dengan banyak-nya navigasi dan banner pada app-nya.

Lebih parahnya lagi, warna yang dipakai pada situs ini adalah merah dan seringkali buat mata sakit.

Pokoknya, kalau mau pakai soopi, siapkan kacamata hitam.

Keunggulan:

  • ShopeePay: Jika kamu pengguna ShopeePay, ada banyak promo cashback yang bisa dimanfaatkan.
  • Top Up Cepat: Proses top up di Shopee terintegrasi dengan baik, sehingga cepat dan mudah.
  • Promo Flash Sale: Shopee sering mengadakan flash sale dengan harga top up yang sangat murah.

7. Itemku

itemku

Sebenarnya membeli dari itemku itu tidak terlalu rekomended.

Sebab, kita tidak benar-benar membeli dari situsnya.

Melainkan, membeli dari orang yang berjualan disana.

Ibarat membeli diamond di OLX, dul!

Hanya saja, salah satu keunggulan utama-nya adalah kita juga bisa beli akun MLBB disana.

Saya tidak tahu mengapa jual-beli akun di sana tidak dilarang.

Keunggulan:

  • Marketplace untuk Gamers: Itemku adalah marketplace khusus untuk gamers, termasuk untuk top up ML.
  • Harga Bersaing: Kamu bisa menemukan berbagai penawaran top up dengan harga bersaing.
  • Sistem Rating: Penjual di Itemku diberi rating, sehingga kamu bisa memilih penjual yang terpercaya.

8. Blibli

blibli

Seperti toped, shopee dan itemku, ini ada marketplace yang rakus.

Mereka juga ikut jualan diamond MLBB.

Tujuan-nya sih agar mempermudah usernya.

Tapi, ribet sekali!

Kalau Anda tidak punya akun blibli, maka tidak bisa membeli.

Keunggulan:

  • Pembayaran Mudah: Blibli menawarkan berbagai metode pembayaran yang praktis.
  • Promo Khusus: Ada promo dan cashback menarik yang sering diadakan.
  • Layanan Terpercaya: Sebagai e-commerce besar, Blibli menawarkan layanan yang aman dan terpercaya.

9. Gojek (GoPay)

gojek mobile legends

Kalau ada yang rekomen beli dari Gojek / Gopay, mending jangan.

Sebab, Anda akan bingung caranya.

Tidak seperti codashop dan unipin yang langsung menawarkan diamond, Anda mesti masuk ke beberapa menu barulah bisa beli.

Ini sebenarnya agak memusingkan.

Tapi kalau Anda suka-nya begitu, ya saya mau bilang apa.

Alasan mengapa saya sertakan Gojek ini adalah karena banyak pengguna yang memakai-nya.

Tentu bagi sebagian orang, lebih enak belanja di aplikasi yang sudah dia install. Daripada harus membuka situs web lagi.

Keunggulan:

  • Integrasi dengan GoPay: Jika kamu pengguna GoPay, top up ML bisa dilakukan dengan sangat mudah dan cepat.
  • Promo GoPay: Gojek sering menawarkan promo menarik untuk top up game menggunakan GoPay.
  • Layanan Terpadu: Selain top up game, kamu bisa memanfaatkan berbagai layanan lain dari Gojek.

10. LapakGaming

lapak gaming

LapakGaming punya satu kelebihan utama yaitu harganya yang murah.

Jika Anda bandingkan dengan situs lain, maka LapakGaming menangnya di harga murah.

Untuk kekurangan-nya yang sejauh ini saya temukan adalah, diamonds tidak langsung masuk.

Anda harus menutup games kemudian membuka kembali barulah masuk.

Hal ini terkadang bikin panik orang yang awal beli.

Sebab, mereka terkadang merasa tertipu.

Keunggulan top up pakai OVO:

  • Murah: hitungan-nya murah seperti saldo.games
  • Save ID: jika punya akun, bisa save-ID sehingga tidak perlu bolak-balik isi ID Games.
  • Praktis dan Cepat: Top up di LapakGaming sangat praktis dan cepat.
  • Promo LG: LapakGaming sering menawarkan promo cashback dan diskon untuk top up game mobile legends.

--

Memilih tempat top up Mobile Legends yang tepat bisa sangat melelahkan.

Apalagi kalau Anda adalah orang yang pelit (hemat).

Banyak situs yang memang berjualan diamond MLBB, tapi hanya sedikit yang murah dan cepat.

Beberapa situs malahan sangat lama dalam memproses pembelian.

Tapi saya maklum, mungkin karena admin-nya sedang sibuk.

Agar Anda tidak membeli di situs yang demikian, maka apa yang saya tulis di atas sudah tepat sasaran.

Selamat mencoba dan happy gaming!